Minggu, 28 Oktober 2012

Tips Mendapat Beasiswa Dalam dan Luar Negeri






Biaya kuliah di perguruan tinggi negri sekarang makin lama memang semakin mahal. Karena itu ga ada salahnya kita mulai mencari cara mengatasinya dengan cara mulai berburu BEASISWA.

Berikut beberapa tips cara memperoleh beasiswa dalam dan luar negri.

           Dalam Negri
1.      Mencari informasi lewat sekolah
Biasanya info-info tentang beasiswa sangat melimpah di sekolah kita, yang kita perlukan hanya usaha dan sering bertanya ke bagian konseling. Selanjutnya kita tinggal menentukan pilihan kita.
2.      Mencari Lewat Internet
Sekarang ini jamannya internet, kita bisa dengan mudah mencari semua informasi dengan hanya mengetikan kata-katanya. Yang perlu kita perhatikan dari pencarian beasiswa di internet adalah kebenarannya dan kita juga harus memperhatikan persyaratanya dengan seksama dan jangan menunda waktu memasukkan aplikasi pendaftaran permintaan beasiswa melalui situs beasiswa yang sudah kita pilih.
3.      Mengandalkan Jaringan Kakak Kelas
Kita semua pasti memiliki kakak kelas ada baiknya kita memanfaatkan koneksi kita yang satu ini karena kakak kelas kita adalah orang yang lebih dahulu memasuki perguruan tiggi dengan itu kita bisa menanyakan informasi terpercaya seputar besiswa yang ada di perguruan tinggi.
4.      Memanfaatkan Situs jejaring Sosial
Situs jejaring sosial kini memang marak akhir-akhir ini. Dengan itu kita bisa memanfaaatkannya sebagai tempat bertanya tentang beasiswa perguruan tinggi yang kita inginkan, kita dapat memulai dengan mengupdate status yang berisi tentang keingin tahuan kitatentang beasiswa suatu perguruan tinggi dan mungkin akan ada yang membantu kita nantinya.
5.      Menulis Surat Pembaca di Koran
Cara ini bisa dianggap sebagai cara yang sangat ampuh, karena ribuan orang akan membaca tulisan kita dan kemungkinna besar akan membantu kita. Coba untuk menulis bahwa kita benar-benar membutuhkan beasiswa dan jangan lupa untuk mencatumkan informasi lengkap,  nomor telepon dan email kita agar nantinya kita akan mudah dihubungi.





           Luar Negeri  
                                                                                                                        
Untuk mendapat beasiswa ke luar negri memang tidak mudah tapi bukan berarti tidak mungkin, perbedaan cara mendapat beasiswa luar dan dalam negri adalah untuk ke luar negri kita harus menjalani berbagai tes terlebih dahulu.
Berikut beberapa tips untuk mendapatkannya.

1.      Pahami beasiswa seperti apa yang diinginkan oleh penyedia dana
Beda beasiswa, beda objek yang mereka cari. Informasi ini bisa di lihat di persyaratan pada saat iklan beasiswa itu.
2.      Cari beasiswa yang kriterianya mendekati backgorund yang kita miliki
Kriteria tersebut dapat secara akademis, pekerjaan dan lain sebagainya. Bila ini sudah cocok atau sedikit cocok. Kita sudah satu langkah di depan kandidat yang lain.
3.      Menjelaskan, menggambarkan serta meyakinkan pihak sponsor
Biasanya pihak sponsor mengetahui hal ini lewat formulir yang kita kirim ke mereka. Kebanyakan berfikir, interview lah yang paling susah. Tetapi, sebenarnya pihak sponsor sudah menetapkan siapa yang akan di biayinya sejak dari tahap ini. Interview hanya proses meyakinkan saja.


Nahh..... selamat berburu beasiswa ya guysss....








sumber:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar